Sesuai Surat Badan Pembina Ideologi Pancasila Nomor 04 Tahun 2020 tanggal 16 Mei 2020 tentang Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020 dan Surat Sekretariat Daerah Kabupaten Bantul Nomor 003/02151/Humpro tentang Pedoman Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020, bahwa penyelengaraan Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2020 diselenggarakan melalui media elektronik, Video Conference atau dalam jaringan (on-line) dan dapat disaksikan melalui siaran langsung kanal youtube BPIP, laman facebook BPIP, instagram BPIP dan Siaran TVRI.
Meskipun di tengah pandemi Covid-19 tidak terlepas dari upaya untuk senantiasa mengingat sejarah kelahiran Pancasila sebagai dasar dan ideologi negara. Rangkaian peringatan Hari Lahir Pancasila merupakan bagian dari proses pembelajaran yang terus menerus agar Pancasila lestari dan selalu diamalkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara sehari-hari. Nilai-nilai Pancasila dalam tindakan, gotong royong menuju Indonesia maju tetap tidak lekang oleh waktu dan kondisi. Justru di tengah pandemi, kita menunjukkan kesaktian Pancasila dan memperkuat semangat gotong royong.